Sabtu, 21 Desember 2013

SOAL UAS SEMESTER JULI-DESEMBER 2009 (Teori Akuntansi)



UAS SEMESTER JULI-DESEMBER 2009
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS NEGERI PADANG
Mata Kuliah   :   Teori Akuntansi
1.        Jelaskan perbedaan antara konsep-konsep di bawah ini:
a.       cost (kos), Expense (biaya), dan Loss (rugi).
b.      revenue (pendapatan), gain (untung), dan income (laba penghasilan).
2.        Ada dua pendekatan, terkait dengan pos-pos mana saja yang disajikan dalam statemen Laba Rugi dan Statemen Laba Ditahan. Kedua pendekatan itu adalah:
a.       Kinerja Sekarang (current/ normal performance approach).
b.      semua termasuk atau surplus bersih
Jelaskan perbedaan kedua pendekatan tersebut dan kaitannya dengan laba komprehensif.
3.        FASB (SFAC No. 5) mengajukan beberapa kriteria pengakuan pendapatan.
a.       Jelaskan kriteria-kriteria tersebut!
b.      Apa konsep dasar yang melandasi kriteria tersebut?
c.       Apabila semua kriteria terpenuhi, kapan saat yang tepat untuk mengakui pendapatan?
d.      Apa kriteria terebut dapat berlaku untuk semua jenis usaha? mengapa? bagaimana pengakuan pendapatannya?
4.        Jelaskan perbedaan laba dan kapital (capital) secara konseptual!
Dalam pendefenisian laba, penggunaan basis konsep pemertahanan capital (capital maintenance concept) lebih unggul dari pada konsep penandingan (matching concept). Jelaskan mengapa demikian!
5.        Jelaskan perbedaan konsep pengakuan dengan penilaian dalam akuntansi!
Jelaskan tentang dasar/ atribut penilaian bunga pasar sekarang (current market value) beserta contoh standar akuntansi yang meminta penggunaannya!
6.        Jelaskan masalah akuntansi berkaitan dengan hal-hal di bawah ini beserta perlakuan/ standar yang dipilih oleh dewan standar akuntansi terhadap masing-masingnya:
a.       Obligasi terkonversi (convertible bond)
b.      Goodwill

Tidak ada komentar: